oleh

Gercep, Personil Polsek Bungus langsung ke lokasi untuk mengevakuasi mobil dan sopir yang tertimpa pohon

PADANG | Pohon tumbang di Jalan Raya Padang Painan, Labuhan Tarok, Bungus Barat, Bungus Teluk Kabung, Kota Padang, Kamis, 03 November 2022.

Angin kencang yang melanda beberapa wilayah di Kota Padang membuat salah satu pohon di jalan sawah laweh Bungus Barat Tumbang, akibatnya salah satu mobil tertimpa pohon tersebut.

Respon cepat petugas kepolisian dari Polsek Bungus Polresta Padang langsung mendatangi lokasi untuk mengevakuasi mobil dan sopirnya yg tertimpa pohon.

Kapolsek Bungus AKP Eri Mayendi mengatakan “benar adanya pohon tumbang di kelurahan bungus barat, setelah mendapat informasi dari masyarakat kita bersama anggota langsung ke lokasi untuk mengevakuasi sopir dan mobil yang tertimpa pohon” jelas Kapolsek.

“Untuk sopir pickup tersebut mengalami luka ringan dan langsung di larikan ke bidan terdekat untuk mendapatkan pertolongan pertama, setelah itu anggota bersama tim dari BPBD di bantu masyarakat bahu membahu untuk membersihkan meterial pohon yang tumbang, Alhamdulillah kendaraan sudah bisa lewat baik R2 maupun R4” tutup Kapolsek.

Untuk masyarakat yang berada atau beraktifitas di luar ruangan baik menghindari atau menjauh dari pohon-pohon yang sudah tua yang berada di sekitar kita, karena musibah bisa datang kapan saja tanpa kita undang. (*)

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

News Feed