Pasaman Barat, Sumbar Today– Kebersamaan warga dan pengurus Musholla Al Ikhlas Blok A Nagari Ophir, Kecamatan Luhak Nan Duo dalam menyantuni anak yatim mendapat apresiasi tinggi dari Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Pasaman Barat Erianto.
Hal itu diungkapkan Pimpinan DPRD Pasbar itu saat menghadiri acara penyerahan santunan kepada 31 anak yatim dan piatu bersama Wakil Bupati Pasbar Risnawanto, pada Sabtu (8/4).
“Kekuatan kebersamaan di lingkungan masing-masing menjelang lebaran ini memang sangat dianjurkan. Apalagi masih banyak anak yatim piatu yang tinggal di lingkungan sekitar kita. Dengan santunan yang diberikan ini bisa memenuhi keinginan mereka menjelang hari raya Idul Fitri, sehingga anak yatim piatu juga bisa merasakan semaraknya hari raya Idul Fitri,”kata Erianto.
Erianto berharap kebersamaan ini tidak berhenti sampai di situ saja. Ia menginginkan kegiatan seperti ini bisa terus dipupuk dalam kondisi apapun. Apalagi menyantuni sesama memang dianjurkan oleh agama yang tertuang di dalam Al-Qur’an dan hadist.
Erianto juga meminta kepada masyarakat agar menjaga keamanan dan ketertiban menjelang hari raya Idul Fitri.
“Sebab banyak peristiwa yang terjadi menjelang Idul Fitri dan sesudah Idul Fitri. Mari kita saling mengingatkan antara satu dengan yang lainnya,” ujarnya.
(RU)
Komentar