oleh

Dispar Pasbar Gelar Workshop Pengembangan Kapasitas Pelaku Ekonomi Kreatif Se-Kabupaten Pasaman Barat

-BERITA-498 Dilihat

Pasbar, sumbartoday.co.id–

Pemerintah Kabupaten Pasaman Barat (Pasbar) melalui Dinas Pariwisata Pasbar menggelar Workshop Pengembangan Kapasitas Pelaku Ekonomi Kreatif se-Kabupaten Pasaman Barat, Rabu (8/5) di Aula Dinas Kearsipan dan Perpustakaan Pasaman Barat.

Workshop tersebut dibuka oleh Asisten 3 Raf’an didampingi Kabid Ekonomi Kreatif M. Syahril, Perwakilan Dinas Koperindag, serta diisi oleh Narasumber dari Provinsi Sumatera Barat dan Kabupaten Pasaman Barat.

Asisten 3 Raf’An dalam sambutannya mengatakan bahwa Pemerintah Daerah selalu berupaya meningkatkan ekonomi kreatif seperti mendorong dan menggali potensi yang ada di nagari, agar hasil karya anak nagari yang dapat dibanggakan dan tidak kalah bersaing dari daerah lain.

“Misalnya setiap berkunjung ke Bukittinggi, kita membeli gantungan kunci yang berbentuk jam gadang. Ada makanan khas misalnya dari Tanah Datar juga dari Solok Selatan dan lain sebagainya. Kita di Pasbar juga memiliki makanan ulu podeh yang sudah dikenal sebagai produk khas yang perlu kita kembangkan lagi,” ucapnya.

Suatu produk ekonomi kreatif lanjutnya, harus memiliki tiga syarat diantaranya bahan baku yang berasal dari Pasbar, dihasilkan di Pasbar dan menggunakan brand ciri khas Pasbar. Tujuan dari pengembangan produk lokal ini yakni memajukan UMKM serta ekonomi masyarakat Pasbar. Ia berharap peserta workshop dapat mengikuti kegiatan itu dengan seksama hingga akhir.

Di samping itu, Kabid Ekonomi Kreatif Dinas Pariwisata Pasbar, M. Syahril dalam laporan kegiatan menyebutkan bahwa tujuan pelaksanaan Workshop tersebut adalah untuk meningkatkan kesadaran pelaku ekonomi kreatif dalam melindungi hak cipta yang dimiliki dan meningkatkan kreatifitas, ide-ide serta inovasi produk baru.

“Penyampaian materi ini secara langsung akan diisi oleh Narasumber baik dari Provinsi Sumatera Barat maupun dari Kabupaten Pasaman Barat serta lanjutkan dengan diskusi dan tanya jawab,” ungkap M. Syahril.

Di akhir acara, dilakukan penyerahan sertifikat kepada pelaku ekonomi kreatif Pasbar yang sudah memiliki hak cipta karya tentang emping Jagung Mentega.   (alda)

 

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

News Feed